PUISI

Bunga

Mentari pagi menyingsing alam
Sebuah pertanda langkah baru
Saat senja merasuk dalam kalbuku
Sekolah ku sebuah saksi bisu
Rasa cintaku padamu
Bungaku jiwaku.
Ku arungi perjalanan cintaku
Hanya satu…
Memiliki dirimu…
Saat bunga mulai gugur
Gugur pula semaian cinta dalam hatiku
Aku tahu itu…
Penghianatan cintamu padaku
Sekarang engkau sendiri
Mengharap dan terus mengharap
Mengemis cinta yang silih berganti…

Karya : R.Dani, AR (Siswa Taman Madya)


Ketulusan

Aku menyayangi dirimu dengan tulus
Aku serahkan seluruh hatiku untukmu
Tak pernah aku hiraukan perkataan orang
Yang ku tahu aku menyayangi dirimu
Tapi mengapa tega dirimu…
Hancurkan hatiku dan perasaanku
Disaat kau permalukan aku
Dihadapan semua orang
Apalah salah dan dosaku padamu
Meskipun begitu
Aku tak akan pernah
Takkan pernah menyesali pertemuan ini
Karena…
Orang yang telah menyakitiku
Adalah orang yang pernah membuatku
Bahagia…

Karya : Tika Khairani (XI IPA 2 Taman Madya)



Pendidikan

Alangkah sulitnya mendapatkan pendidikan
Tanpa seorang guru
Alangkah rugi pendidikan
Jika selalu di sia-siakan
Betapa susahnya
Jika kita hidup tanpa pendidikan
Oh pendidikan…
Dimata orang
Bukan satu orang tapi semua orang
Sangat membutuhkan dirimu
Wahai pendidikan…

Karya : Eva Wati (XII IPA 2 Taman Madya)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar